Tips Wawancara (Interview) Kerja di Bank

Wawancara atau disebut juga dengan interiew kerja merupakan salah satu prosedur yang harus anda ikuti agar bisa bekerja dalam sebuah perusahaan. Dalam menjalani interview kerja tersebut, tidak sedikit orang yang memiliki masalah-masalah yang membuat anda gagal masuk kerja.

Tidak semua pekerjaan memang melewati tahapan interview, beberapa jenis pekerjaan tertentu hanya mengumpulkan beberapa persyaratan tertentu dan kemudian bisa bekerja. Namun berbeda jika anda ingin bekerja di Bank misalnya. Untuk bisa bekerja disana anda harus melewati tahapan interview atau wawancara kerja dulu.

Tips Wawancara (Interview) Kerja di Bank
Nah, supaya anda bisa lulus interview dan kemudian bekerja di Bank, silahkan baca dulu  Tips Wawancara (Interview) Kerja di Bank berikut ini :

1. Survey lokasi tempat interview
Yang harus anda lakukan pertama kali sebelum interview kerja adalah dengan melakukan survey lokasi terlebih dahulu. Ini dilakukan supaya ketika hari h nanti anda tidak perlu repot-repot mencari tempat interview yang bisa membuang-buang waktu dan pikiran.

2. Datang lebih awal
Tips kedua sebelum melakukan wawancara kerja yatu datanglah lebih awal. Dengan datang lebih awal anda bisa rileks,  menghindari gugup, karena anda tergesa-gesa karena terlambat. Untuk itu, datanglah lebih awal 30 menit sebelum interview kerja.

3. Siapkan jawaban pertanyaan wawancara
Anda juga perlu memprediksi kemungkinan pertanyaan yang akan di ajukan oleh si pewawancara misal tentang profil perusahaan, misi perusahaan, dan lain-lain. Hal ini akan membuat anda percaya diri sebelum melakukan interview.

4. Berpakaian rapih dan formal
Siapa bilang pewawancara tidak menilai cara berpakaian anda? Pada umumnya selain pewawancara menilai kemampuan anda, ia juga menilai tentang cara berpakaian anda. Ingat peribahasa yang berbunyi, "cara berpakaian mencirikan pribadi seseorang". Berpakaianlah dengan rapih dan formal. Mulai dari kerapihan rambut, sepatu pakaian, kebersihan tubuh dan sebagainya. Ingat ini juga jadi nilai plus lohh? :D (Tapi ingat juga penampilan oke bukan berarti anda harus ganjen ya, apalagi menggoda si pewawancara) Bahaya!! hihi.

5. Bersikap sopan dan ramah
Ketika anda hendak melakukan interview, bersikaplah dengan sopan. Ketuk pintu, ucapkan salam, dan berikan senyuman. Lakukan ini dengan rasa percaya diri. Ingat juga, keramahan menjadi suatu hal yang amat penting bagi mereka yang ingin bekerja di bank. Saya sendiri juga tak pernah melihat seorang pekerja bank yang terlihat jutek. Semuanya ramah lho? Ngarti kan maksudnya?? :D

6. Jujur, apa adanya, dan jangan bertele-tele
Ketika anda menjawab pertanyaan si pewawancara, jawablah dengan jujur dan apa adanya. Jangan pernah berikan jawaban yang bertele-tele, apalagi ingin kelihatan keren dan sok pintar. Huuuhh cape dehh. Berikan juga perhatian dengan kontak mata kepada si pewawancara dengan wajar. Ini dilakukan untuk membuktikan penghormatan anda kepadanya.

7. Akhiri dengan terima kasih yang tulus dan jabat tangan
Jangan lupa setelah sesi wawancara berakhit, ucapkan terima kasih yang tulus serta jabatan tangan. Berikan senyuman sebagai tanda hormat anda padanya. Jika anda melakukan ketujuh tips tersebut, insya Allah anda bisa diterima kerja di Bank.

Nah itulah tadi beberapa Tips Wawancara (Interview) Kerja di Bank.
Semoga bermanfaat ya. :D

1 Response to "Tips Wawancara (Interview) Kerja di Bank"

fahmi anis said...

artikel anda sangat menarik, saya sangat suka. terimakasih